aktualonline.com.KOTA SOLOK ||| Bawaslu sebagai lembaga pengawas pemilu
dituntut untuk dapat menyampaikan semua informasi terkait tupoksi dan kinerja
menggunakan website dan media sosial. Hal itu agar masyarakat bisa mengakses
melalui website sebagai media informasi.
Tujuan
pengelolaan media informasi adalah pemenuhan hak tahu publik dan mengakomodasi
aspirasi masyarakat dalam perumusan kebijakan publik, hal itu disampaikan
Koordinator Divisi Pencegahan Humas dan Hubungan Antar Lembaga Bawaslu Sumatera
Barat, Vifner, SH.MH,
dalam Rapat Kerja Bawaslu Kota Solok, Kamis (21/11) di Mami Hotel Kota Solok.
“Pemilu
adalah hak hidup orang banyak, oleh sebab itu Pemilu harus diawasi dengan baik. Isi yang bagus harus
dikemas dengan bagus, sehingga nilai jualnya akan menghasilkan hasil yang bagus
juga. Isi yang bagus namun jika tidak dikemas dengan bagus maka hasilnya tidak
bagus”,ujar Vifner kepada peserta Raker.
Pada
kesempatan itu, Komisioner Bawaslu Sumbar juga mengapresiasi kinerja Bawaslu
Kota Solok yang selangkah lebih maju dari Bawaslu kota dan kabupaten lainnya.
“Apresiasi
kita berikan kepada jajaran Bawaslu Kota Solok yang selangkah lebih maju dari
Bawaslu lainnya di Sumbar, ditambah lagi Komisionernya mempunyai kemampuan
rata-rata,” tutur Vifner spontan.
Sebelumnya
Raker Pengelolaan Website dan Media Informasi tersebut, dibuka oleh Koordiv
Hukum, Penindakan Pelanggaran dan Sengketa Bawaslu Kota Solok, Rafikul Amin.
Pelaksanaanya, melibatkan beberapa intansi, diabtaranya dari Pemerintah Kota
Solok yaitu Kesbangpol, Diskominfo, dan Disdukcapil. Disamping itu juga
melibatkan insan pers yang ada di Kota Solok.
Momentum
raker juga dihadiri Komisioner Bawaslu Kota Solok, Triati dan Budi Santosa,
Kadis Dukcapil Kota Solok, Syaiful Rustam, Kabid Informasi Keterbukaan Publik
(IKP) Kominfo Kota Solok, Jon Mukhni, Kepala Sekretariat Bawaslu Kota Solok,
Agustin Melta dan Ketua Forum Komunitas Wartawan Solok (F-Kuwas), Roni Natase.
Ketua Bawaslu
Kota Solok, Triati saat menutup kegiatan mengatakan, dengan adanya website
sebagai media infirmasi dari Badan Pengawasan Pemilihan Umum (BAWASLU),
masyarakat akan lebih mudah lagi untuk mendapatkan informasi tentang tugas dan
fungsi dari badan pengawas pemilu dalam artian bagi masyarakat Kota Solok.
“Raker ini
tujuannya adalah meningkatkan kapasitas kinerja dan SDM dari personil yang ada
di Bawaslu, terutama untuk menambah wawasan tentang pengelolaan website dan
media sebagai wadah untuk penyampaian informasi bagi masyarakat/publik. Dan
sasarannya adalah jajaran Bawaslu Kota Solok,” sebut, Triati.
Karenanya
papar Ketua Bawaslu Triati, dalam era teknologi sekarang ini, Bawaslu
sebagai lembaga pengawas pemilu dituntut untuk dapat menyampaikan semua
informasi terkait tupoksi dan kinerja menggunakan website dan media sosial. Dan
bagi masyarakat bisa mengakses melalui website Bawaslu Kota Solok, www.solokkota.bawaslu.g
Ditambah lagi
katanya, keterbukaan informasi dengan azas cepat, tepat dan akurat sangat
dibutuhkan demi mengantisipasi merabaknya hoaks atau berita bohong ditengah
masyarakat.
"Oleh
sebab itu Bawaslu Kota Solok berkomitmen untuk menjadi lembaga negara yang bisa
memberikan informasi yang cepat, akurat dan gampang diakses. Apalagi di era
teknologi saat ini, kita sebagai pengawas pemilu harus memberikan informasi
kepada publik melalui website dan media informasi lainnya yang mudah di akses,”
ungkap, Triati.
“Terimakasih
dan apresiasi kami sampaikan kepada pihak Kominfo Kota Solok, atas semua kerja
sama selama ini serta berkenan berbagi ilmu dengan kami Bawaslu Kota Solok.
Tidak lupa juga kami mengucapkan terima kasih kepada rekan-rekan wartawan yang
selama ini selalu berbagi informasi sebagai mitra Bawaslu Kota Solok,” papar
Ketua Bawasku Kota Solok Triati,||| Roni
Natase
Editor : Zul